Wisata Kuliner Ala K-Pop di Jogja Hanbingo Korean Dessert
Apa hal pertama yang terpikirkan di benak kalian ketika mendengar kata “Korea”? mungkin sebagian memikirkan “Drama Korea yang tengah digandrungi anak-anak muda masa kini, atau “K-POP” yaitu sekumpulan boyband dan girlband yang tengah naik daun dan memiliki jutaan penggemar di seluruh penjuru bumi ini. Tetapi ada satu yang paling khas di korea yang juga tak kalah menarik dengan K-Drama ataupun K-POP, yaitu kulinernya yang mempunyai cita rasa dan jenis yang unik dan tentu saja menggugah selera.
Kali ini kita akan membahas salah satu resto yang menyajikan berbagai makanan dan minuman khas Korea yang tengah populer. Nama restonya yaitu “Han Bingo Korean Dessert”.
Resto ini lebih menonjolkan kepada varian dessertnya, seperti dessert yang berbahan dasar buah mangga yaitu Mango Bingso, terdiri atas potongan-potongan buah mangga dan eskrim vanilla dan susu. Rasanya yang segar dan manis cocok untuk kalian penggila dessert.
Tidak lepas dari dessertnya yang menggugah selera, ketika kalian memasuki resto ini kalian harus menaiki anak tangga yang terbuat dari kayu. Resto yang terletak di lantai 2 dan beralamatkan di kawasan Ruko gatic di jalan Perumnas no.93 ini memiliki konsep yang cukup unik. Resto ini sangat memanjakan mata para pengunjung yang datang.
Dibagian dalam resto yang full AC dan free akses WiFi yang cukup luas ini terdiri dari tempat duduk sofa dan kursi biasa. Lalu dibagian luar atau area balkon resto ini tak kalah menarik karena terdapat 2 buah ayunan yang sangan nyaman untuk bersantai.
Resto ini juga meletakkan boneka Teddy Bear yang sangat besar untuk menemani kalian yang ingin berselfie ria. Selain boneka ada juga baju khas korea yaitu “Hanbok” yang bisa kalian pinjam secara Cuma-Cuma, kalian dapat berfoto ala-ala gadis korea di ruangan yang disetting khusus bernuansa negeri gingseng tersebut.
Lokasi Hanbingo Jogja di Google Maps
Banyak sekali spot-spot untuk berfoto di resto ini, selain tempatnya yang sangat nyaman untuk berkumpul bersama keluarga, disini juga kalian bisa menghabiskan waktu bersama teman-teman sambil menikmati berbagai fasilitas permainan yang telah disediakan, contohnya kartu remi, kartu uno dan lain-lain, tidak hanya permainan untuk orang dewasa saja, resto ini juga menyediakan mini Playground untuk para bu yang membawa balita dan anak-anak.
Untuk jenis makanan dan minuman disini sangat beragam, dari mulai dessert, makanan utama hingga makanan ringan. Beberapa jenis makanan korea yang tidak asing lagi ditelinga kita yaitu Kimbap, Bibimbap, Tteokbokki dan juga Ramyun yang menggugah selera.
Bagi kalian pecinta Korean drama pasti sudah familiar dengan nama makanan dari korea tersebut. Karena tiap adegan filmnya pasti diiringi dengan menyantap makanan khas korea tersebut dan yang pasti resto ini menyediakan semua makanan yang sedang populer di negara asalnya.
Untuk anda para wisatawan yang sedang berkunjung ke kota Yogyakarta, cobalah kuliner khas dari negeri gingseng ini. Harga yang ditawarkan pun tidak terlalu merogoh kocek dalam-dalam. Dan bagi kalian yang ingin mencoba jenis makanan lain, resto ini juga menyediakan jenis makanan Western yang tak kalah enak dengan makanan korea.
Jadi bagi kalian yang penasaran dengan makanan khas korea dan memiliki konsep tempat yang unik, tidak ada salahnya untuk datang dan mencoba Han Bingo Korean Dessert ini. Gomawo!
Artikel oleh : si chloe